Stranger Things Season 4, Trending di Netflix Indonesia

Tak butuh waktu lama bagi serial yang dibintangi oleh Millie Bobby Brown ini untuk masuk ke deretan trending film di Netflix Indonesia. Berdurasi masing-masing 1 jam 30 menit dan 2 jam 30 menit, 2 episode akhir dari Season 4 serial “Stranger Things” yang tayang perdana pada 1 Juli, diberi judul Papa dan The Piggyback. Dua judul tersebut melengkapi total keseluruhan episode di musim 4 ini berjumlah 9.

Lalu apakah di akhir kisah musim ke-4 ini semua pemain selamat? Mengingat di setiap musimnya, selalu ada tokoh yang tumbang.

Well, setelah menonton kedua episode akhir Stranger Things musim ke-4, ada alasan kenapa dua episode akhir di musim ke empat ini ditayangkan terpisah. Menurut saya, dengan durasi dua episode akhir yang cukup panjang, penulis film berencana untuk menutup cerita dari serial Stranger Things yang selama ini ditonton oleh pemirsa dan menjelaskan secara detail potongan puzzle dari misteri munculnya upside down dan para penghuninya. Namun ending dari The Piggyback seakan membuka lembaran baru petualangan Eleven dan teman-teman menuju permasalahan yang lebih kompleks terkait dunia upside down.

Tak butuh waktu lama bagi serial ini untuk masuk di jajaran film trending Netflix Indonesia. Di hari pertama penayangannya, serial ini telah menduduki puncak ke-6 film yang paling banyak di tonton meskipun belum memiliki subtitle bahasa Indonesia dan di hari ketiga penayangannya, film ini langsung menduduki peringkat teratas trending Netflix Indonesia.

Apakah kamu sudah menonton dua episode akhir dari Stranger Things musim ke-4? Bagaimana menurutmu?

Tinggalkan komentar